Silokek, daerah indah yang terletak di Sijunjung. Berjarak sekitar 133 km dari Kota Padang dan berjarak 15 km dari pusat kota sijunjung. Keindahan Geopark Silokek ini diusulkan oleh Pemkab Sijunjung untuk menjadi UNESCO Global Geopark.
Nagari Silokek, Sijunjung ini sangatlah unik, Runners. Nagari Silokek diapit oleh beberapa aliran sungai dan tebing karst atau batuan sedimen. Salah satu sungai yang mengaliri Nagari Silokek, adalah Sungai Kuantan. Tebing Karst atau batuan sedimen di Nagari Silokek mempunyai daya tarik tersendiri. Tebing ini bisa dikatakan bebatuan purba yang ternyata diperkirakan berusia lebih dari 350 Juta tahun. Selain tebing karst, ada juga batuan beku / granit yang berusia 250 tahun.
Kemenparekraf RI sudah menetapkan nagari Silokek menjadi kawasan ini dari Geopark Nasional Ranah Minang Silokek. Banyak sekali aktivitas alam yang bisa Runners temukan di Silokek, seperti arung jeram dan panjat tebing.
Sudah siap untuk mengeksplor Nagari Silokek, Runners?